Senin, 07 Januari 2013

PTK SD 20 - PENINGKATAN PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA MELALUI


PENINGKATAN PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA
MELALUI PENGGUNAAN ALAT PERAG A DEKAK – DEKAK
PADA SISWA KELAS III SD NEGERI 4 GONDOSARI
KECAMATAN GEBOG KABUPATEN KUDUS
TAHUN  PELAJARAN 2004/2005

ABSTRAK

Savitri Handayani : Peningkatan Prestasi Belajar Matematika Melalui Penggunaan Alat Peraga Dekak – Dekan pada Siswa Kelas III SD Negeri 4 Gondosari Kecamatan   Gebog  Kabupaten Kudus Tahun Pelajaran 2004/2005. Skripsi, Surakarta :Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta, Juli 2005.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan prestasi belajara matematika melalui penggunaan alat peraga dekak – dekak pada siswa kelas III SD Negeri 4 Gondosari Kecamatan GebogKabupaten Kudus Tahun Pelajaran 2004/2005.
Metode yang dig unakan dalam penelitian ini metode deskreptif persentase. Sedangkan stategi yang digunakan adalah tindakan kelas menggunakan siklus dengan langkah – langkah menyusun rencana, mengadakan pelaksanaan atau tindakan, observasi dan refleksi. Teknk sampling dalam penelitian menggunakan snow ball yaitu penelitian tanpa  melakukan seleksi atau peneliti tidak membatasi jumlah informan atau siswa yang diteliti sejumlah 14 siswa. Teknik pengumpulan data dengan wawancara, observasi langsung, tes dan dokumentasi. Analisis data adalah deskripstif persentase.
Dengan menggunakan alat peraga dekak – dekak dalam pembelajaran Matematika dapat meningkatkan prestasi belajar Matematika. Hal ini dapat diketahui dari rata – rata nilai siswa sesudah adanya tindakan dari siklus I, Pertemuan I nilai rata –ratanya 6,7 Pertemuan II meningkat menjadi 6,9. Siklus II Pertemuan I nilai rata – ratanya 7,2 dan pada akhir siklus mencapai 8,8. sehingga dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan alat peraga dekak – dekak dapat meningkatkan prestasi belajar Matematika kelas III SD Negeri 4 Gondosari Kecamatan Gebog Kabupaten Kudus Tahun Pelajaran 2004/2005

'Untuk mendapatkan file skripsi / Thesis / PTK / PTS lengkap (Ms.Word),
hubungi : 081 567 745 700



0 komentar:

Posting Komentar